Sabtu, 19 Februari 2011

MUNGKIN #What do you think?

Assalamualaikum!

   MUNGKIN / MAYBE

   Pernah dengar jawaban seperti itu? Misalnya kamu benar-benar bertanya dengan penuh pengharapan bisa mendapat jawaban yang pasti, yaitu antara IYA atau TIDAK. Namun, bagaimana jika jawaban yang kamu dapatkan tidak keduanya? Melainkan tengah-tengahnya. Mungkin.
    Ugh! Aku benci jika harus mendengar jawaban penuh kebimbangan seperti itu! Nggak lucu, tau, nggak? Berhubung aku ini orangnya suka sama kepastian, aku nggak suka kalo dikasih jawaban dengan kata yang bertele-tele.
   Jika dijawab : MUNGKIN.
   Maka, aku akan merasa tegang! Aku akan berpendapat bahwa Mungkin yang ia maksudkan adalah...Ya. Jadinya, aku akan menunggu dengan terus berharap bahwa kata MUNGKIN itu akan berubah menjadi YA. Tetapi, bagaimana jika aslinya adalah TIDAK? Padahal kita sudah berharap banyak, dan yang kita dapatkan hanyalah ketidak puasan.
   Yayaya!!! Kesal, bukan?
   "Kamu besok masuk nggak?"
   "Mungkin,"
   "Stroberi itu rasanya asin ya?"
   "Mungkin,"
   "Ikan itu bisa terbang nggak, sih?"
   "Mungkin,"
   WAAAAAAAAAA!!! Menyebalkan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar